Satpolairud Polres Tegal

Kapolres Tegal Gerakkan Satpolairud Polres Tegal Laksanakan Patroli Secara Masif Di Wilayah Pesisir

Views: 168
Iklan Pihak Ketiga
CopyAMP code
Waktu Baca1 Menit

Beritalidik.com ( Slawi )

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun, S.H., S.I.K. menggerakkan anggota Satpolairud Polres Tegal untuk melaksanakan patroli secara masif di wilayah pesisir se-Kabupaten Tegal.

Kegiatan ini sebagai bagian dari upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) seperti yang telah diamanatkan dalam undang-undang nomor 2 Tahun 2002 Tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia Sebagai Tugas Pokok.

Baca Juga : https://beritalidik.com/mitigasi-bencana-kebakaran-wajib-dilakukan-oleh-instansi-pemerintah-dan-swasta/

Melalui Kasatpolairud Polres Tegal AKP Siswanto, S.Ag., Kapolres berpesan “kami siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di kabupaten tegal khususnya pada lokasi-lokasi pesisir pantai dari Kecamatan Kramat, Suradadi sampai warureja, sampaikan keluhan dan gangguan-gangguan kamtibmas kepada kami, kami akan melakukan quick respon dan hadir di tengah-tengah masyarakat” terang beliau.

Personel Satpolairud yang melakukan patroli ditugaskan mengawasi lingkungan serta menghimbau masyarakat untuk bersama sama menjaga kondusitifas.

Apabila ditemukan potensi gangguan kamtibmas, masyarakat dapat melaporkan pada call center 110 atau datang ke piket penjagaan Satpolairud Polres Tegal.

Patroli rutin diagendakan dengan sasaran lokasi di wilayah pesisir pantai Kabupaten Tegal, tepatnya dari pesisir ujung Kramat, Suradadi sampai ke Warureja.

Polres Tegal melaksanakan patroli secara rutin dan bersiaga selama 24 jam dengan kekuatan 2-3 personel yang dibagi dalam 3 regu piket setiap 12 jam.

Pada lokasi dan Waktu Rawan, Patroli akan diperketat dan ditambah durasinya antisipasi terjadinya tindak pencurian, kejahatan, peredaran gelap narkoba, tindak pidana perdagangan orang, gangguan kamtibmas serta kejahatan-kejahatan lainnya

Baca Juga : https://beritalidik.com/semarakkan-musyawarah-cabang-periode-muktamar-ke-48-warga-muhammadiyah-dan-aisyiyah-bumiayu-ikuti-jalan-sehat/

Patroli rutin yang telah dilaksanakan menjadi salah satu komitmen kepolisian untuk melindungi dan mangayomi masyarakat binaaan.

Gito, ketua paguyuban rumpon yang tinggal di desa dampyak termasuk masyarakat pesisir di kabupaten tegal, mengapresiasi masifnya patroli yang dilaksanakan Satpolairud Polres Tegal sehingga situasi tetap terjaga aman dan kondusif dengan kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat ( *** ) 

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan